1.200 Kendaraan Ikuti Uji Emisi di Jaktim

By Al


nusakini.com - Jakarta - Sebanyak 1.200 kendaraan yang sudah melakukan uji emisi di tiga lokasi pengujian di Jakarta Timur

Kasudin Lingkungan Hidup Kota Jakarta Timur, Wahyudi Rudianto mengatakan, pelaksanaan uji emisi gratis ini digelar di halaman depan PT Antam Jl Raya Pemuda, depan Masjid At Tien TMII dan di Gedung Senam Jl Raden Inten, Duren Sawit.

"Uji emisi ini digelar untuk mewujudkan udara Jakarta yang bersih dan sehat,” kata Wahyudi

Menurutnya, tiga lokasi layanan uji emisi ini dipilih karena dinilai sangat strategis dan areanya cukup luas. Sehingga, tidak memicu timbulnya kemacetan lalu lintas.

"Ada sekitar 55 personel gabungan yang disiagakan dalam uji emisi ini. Yakni dari unsur Sudin Lingkungan Hidup Jakarta Timur, Satpol PP dan Sudin Perhubungan Jakarta Timur," pungkasnya.