500 Personel Satpol PP Jakbar Disiagakan Selama Ramadan
By Al
nusakini.com - Jakarta - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Jakarta Barat akan menyiagakan 500 personel selama Ramadan.
Pengerahan ratusan personel tersebut dilakukan untuk memberikan keamanan dan kenyamanan warga yang menjalankan ibadah puasa.
Kepala Satpol PP Jakarta Barat, Tamo Sijabat mengatakan, total personel Satpol PP di wilayahnya yang bertugas di tingkat kelurahan, kecamatan hingga kota berjumlah lebih dari 800 orang.
"Dari total jumlah itu, kita akan kerahkan 500 personel untuk pengamanan saat Ramadan," katanya
Ia menjelaskan, dalam pelaksanaannya, para personel Satpol PP akan bertugas secara bergiliran dari pagi hingga dini hari. Saat bertugas, mereka juga dibantu personel dari unsur TNI dan Polri.
Ratusan personel ini akan memonitoring tempat hiburan agar mematuhi aturan yang telah ditetapkan selama Ramadan. Termasuk mengawasi keberadaan para Pedagang Kaki Lima (PKL) supaya tertib berjualan.
"Kita bersama TNI dan Polri akan mengintensifkan pengawasan di wilayah Grogol dan perempatan Slipi untuk mengantisipasi tawuran," tandasnya.