Ahok Bakal Kaji Penghapusan Three in One
By Admin
nusakini.com - Jakarta - Banyaknya joki yang membawa anak-anak di bawah umur membuat Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) berencana akan mengkaji kembali penghapusan sistem three in one di jalan-jalan protocol kota Jakarta.
Menurut Ahok, Banyaknya joki yang membawa-bawa bayi, bahkan ada bayi yang diberi obat tidur biar tak mengganggu yang membawa mobil, sudah tidak bisa dibenarkan lagi.
“Lagipula, kata dia, nantinya Pemprov DKI Jakarta akan menerapkan sistem electronic road pricing (ERP) di jalan protokol. Sehingga sistem three in one tidak perlu lagi”, katanya di Balai Kota, Senin (28/3/2016)
Sebagaimana diketahui, kawasan three in one adalah kawasan pelarangan kendaraan mobil yang melitasi jalan-jalan tertentu yang hanya memiliki satu atau dua penumpang.
Three ini one ini berlaku setiap hari Senin, Selasa, Rabu, Kamis dan Jumat pada waktu antara pukul 07.00 hingga pukul 10.00 serta pukuk 16.30 hingga 19.00 WIB.
Kebijakan yang sebenarnya ditujukan untuk mengurangi kemacetan di jalan protokol Ibu Kota ini lantas dipergunakan oleh sebagian warga untuk menawarkan jasa mereka menumpang hingga melewati kawasan three in one dengan imbalan tertentu. (mk)