BI Luncurkan Program Bina Desa Bangun Indonesia di Depok
By Admin
nusakini.com - Program Binadesia (Bina Desa Bangun Indonesia) digelar Bank Indonesia (BI). Peluncuran program ini berlangsung di kawasan Situ Cilangkap, Depok, Jawa Barat.
Kegiatan ini dibuka Deputi Gubernur Senior, Mirza Adityaswara. Dalam sambutannya, Mirza mengatakan kegiatan ini di Situ Cilangkap ini dimulai sejak Agustus tahun lalu.
"Kegiatan ini diawali Agustus 2015. Ditawarkan program dan disosialisasikan ke masyarakat, dan setelah survei yang dilakukan, penanganan situ dipilih menjadi salah satu programnya," ujar Mirza di Situ Cilangkap, Depok, Sabtu (14/5/2016).
Selanjutnya, Mirza melakukan groundbreaking pembangunan rumah kelola sampah di Situ Cilangkap dan menanam pohon secara simbolis untuk penghijauan di Situ Cilangkap.
"Harapannya, kalau rumah kelola sampah sudah jadi, pengelolaan sampah di Situ Cilangkap ini bisa dimanfaatkan masyarakat," kata Mirza.
Pembangunan rumah kelola sampah ini membantu menampung sampah warga di sekitar Situ Cilangkap, selanjutnya sampah-sampah itu bisa diolah, misalnya menjadi pupuk kompos. Sebelumnya, warga harus membayar antara Rp 3 juta sampai Rp 4 juta per RW untuk pengangkutan sampah di wilayah mereka.
Mirza menjelaskan, program Bindesia berlangsung selama 3 tahun untuk pemberdayaan masyarakat. Cakupannya adalah aquponic di Situ Cilangkap, renovasi situ, pembangunan jembatan menghubungkan pulau kecil seluas 1 hektare di tengah situ, pengelolaan sampah dan pelayanan kesehatan.
Mirza berharap kegiatan ini nantinya bisa dilanjutkan masyarakat di sekitar Situ Cilangkap, dan menjadi program yang berkelanjutan.
"Pak RW ingin agar Situ Cilangkap menjadi satu dengan masyarakat. Kegiatan-kegiatan CSR (Corporate Social Responsibilty) bisa diteruskan secara mandiri oleh masyarakat. Mudah-mudahan kegiatan ini bisa berlanjut terus, tidak selesai 3 tahun saja," tutur Mirza.(if/mk)