Buku "Yuk Nabung Saham Versi Braille" Diluncurkan

By Admin

nusakini.com--Dalam rangka memfasilitasi para penyandang disabilitas sensorik netra dalam mengakses informasi pasar modal, Bursa Efek Indonesia (BEI) bekerjasama dengan Balai Penerbitan Braille Indonesia (BPBI) Kementerian Sosial RI menerbitkan Buku Yuk Nabung Saham versi Braille. 

Buku tersebut diharapkan dapat membantu para penyandang disabilitas sensorik netra untuk mendapatkan akses informasi mengenai investasi di pasar modal sehingga tertarik menjadi investor di pasar modal Indonesia, ujar Direktur Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas, Rachmat Koesnadi pada acara Peluncuran Buku Yuk Nabung Saham versi Braille di Gedung Bursa Efek Indonesia Jakarta (22/6/2018) 

Pada kesempatan ini pula Pendiri Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI), Jaya Suprana memberikan penghargaan Rekor MURI Dunia karena penerbitan buku investasi dengan huruf braille ini merupakan penerbitan yang pertama di dunia. 

Kegiatan ini dihadiri oleh 100 penyandang disabilitas sensorik netra, antara lain perwakilan dari PSBN Wyata Guna Bandung dan BPBI Abiyoso Bandung. Dalam kesempatan ini hadir pula dari Otoritas Jasa Keuangan, Galeri Investasi BEI, Komunitas Investor Pasar Modal, Dan Para Penulis Buku. (p/ab)