Bumdes Maju Mandiri Dongkrak Perekonomian Desa Bejiharjo

By Admin


nusakini.com - Yogyakarta - Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Maju Mandiri berperan signifikan dalam mendongkrak pendapatan perekonomian masyarakat Desa Bejiharjo, Karangmojo, Kabupaten Gunungkidul. Memanfaatkan potensi alam, BUMDes tersebut menjadikan objek wisata Goa Pindul sebagai primadona wisatanya.

"BUMDes Maju Mandiri ini sudah berpenghasilan Rp 5,8 Milyar per tahun. Di Desa Bejiharjo ini BUMDes didorong untuk pengelolaan daerah wisata. Dana desa juga bisa digunakan untuk homestay. Kita bisa libatkan dunia usaha. Pemerintah berharap dana desa sebagai stimulus saja," ujar Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT), Eko Putro Sandjojo, usai meninjau BUMDes Maju Mandiri di Gunungkidul, Yogyakarta, Jumat (25/5).

Saat mengunjungi langsung objek wisata Goa Pindul, Menteri Eko yakin wilayah tersebut akan mampu berkembang lebih pesat jika diperkuat dengan promosi yang lebih luas. Dirinya meminta agar pemerintah daerah, pemerintah desa, dan masyarakat semakin sinergis membangun dan mempercantik kawasn wisata Goa Pindul.

"Tadi saya melihat Goa Pindul. Kalau bisa, destinasi-destinasi wisata seperti ini dipotret lalu dibuat artikel di Majalah Lion. Akan ada 50 juta orang yang melihat. Kalau 10% nya saja 5 juta, maka wisatawan akan melihat itu. Perbaiki situs-situs wisata, sediakan tempat sampah dan tempat makan yang lebih layak. Sarana ada, Bupati komit, lalu masyarakat kerja keras," sambungnya.

Bupati Gunungkidul, Badingah mengatakan, Kabupaten Gunungkidul memiliki potensi sumber daya alam yang bagus. Dalam pendataannya, terdapat kawasan karst, pantai, dan gunung api purba. Ada pergeseran mata pencaharian bagi masyarakat Gunungkidul. (p/ma)