Garuda, KAI dan Angkasa Pura I Dukung Sepenuhnya Pariwisata Indonesia
By Admin
nusakini.com - Jakarta - Maskapai nasional Garuda Indonesia bersama PT Kereta Api Indonesia dan PT Angkasa Pura I, melaksanakan penandatanganan Nota Kesepahaman di bidang kerja sama integrasi antarmoda transportasi di Jakarta, Jumat (29/04/2016).
Penandatangan tersebut oleh M Arif Wibowo (Dirut Garuda Indonesia), Edi Sukmoro (Dirut PT Kereta Api Indonesia), dan Sulistyo Wimbo Hardjito (Dirut Angkasa Pura I), dan disaksikan oleh Menteri BUMN Rini Soemarno. Kerja sama tersebut dilakukan guna mewujudkan komitmen dalam mendukung potensi pariwisata Indonesia.
Kerja sama integrasi antarmoda transportasi ini akan diterapkan di empat bandara di tengah dan timur Indonesia yaitu Bandara Internasional Juanda Surabaya, Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar, Bandara Internasional Kulonprogo Yogyakarta, dan Bandara Internasional Adi Soemarmo Solo.
Direktur Utama Garuda Indonesia, Arif Wibowo mengungkapkan, penandatanganan Nota Kesepahaman tersebut merupakan langkah strategis Garuda dalam mendukung pengembangan pariwisata, sekaligus memperluas jaringan Garuda di Indonesia bagian tengah dan timur Indonesia.
Arif menjabarkan, dalam MoU tersebut, Garuda Indonesia, PT KAI dan Angkasa Pura I sepakat akan mengintegrasikan layanan penumpang yang merupakan pengguna jasa dari ketiga BUMN, termasuk city check-in, penanganan bagasi, ruang tunggu penumpang, dan informasi atau jadwal penerbangan dan kereta api, untuk mewujudkan perjalanan wisata maupun bisnis yang dilaksanakan lebih smooth dan nyaman.(if/mk)