Industri Furnitur Jepara Bakal Didukung Pembangunan Kawasan Industri
By Admin
nusakini.com - Jepara - Menteri Perindustrian Saleh Husin saat mengunjungi lokasi rencana kawasan industri di desa Balong, Kembang, Jepara, Jawa Tengah, Sabtu (16/04/2016), mengatakan, adanya rencana kawasan industri yang terintegrasi pelabuhan laut berpotensi memperkuat industri Jepara, bahkan Jawa Tengah serta nasional pada umumnya. Industri furnitur yang menjadi ikon Jepara juga diuntungkan karena berkembang terpadu dan mendapat akses yang lebih luas untuk perdagangan ekspor nantinya.
Dalam pengembangan industri di Indonesia, industri furnitur dan kerajinan merupakan salah satu industri prioritas yang didukung oleh sumber bahan baku berupa kayu, rotan maupun bambu dan melimpahnya ketersediaan tenaga kerja.
Di lokasi ini juga direncanakan akan dibangun Pelabuhan Samudera dengan calon investor Pelindo III. Kedalaman di area dermaga yang mencapai 16 meter, diperhitungkan Menperin, dapat disinggahi kapal kelas panamax berbobot 60 ribu-100 ribu DWT (mother vessel) sehingga memudahkan pengapalan produk ke pelabuhan besar di luar negeri secara langsung.
Sementara itu Kepala Balai Besar Teknologi Pencegahan Pencemaran Industri Kemenperin di Semarang, Titik Purwati mengatakan keunggulan furnitur Jepara telah teruji baik desain dan kualitas produk sudah sejak lama.
"Kemenperin, melalui Balai Besar TPPI, sudah aktif mendukung industri furnitur Jateng. Salah satu layanan kami ialah sertifikasi dan pengujian produk industri termasuk furnitur Jepara," ujar Titik. (ip/mk)