Ini Harga Baru BBM

By Admin


nusakini.com - PT Pertamina memutskan kembali menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) baik subsidi maupun non subsidi. Keputusan itu mulai berlaku hari Rabu (30/3/2016) ini.

Menurut Eksternal Relation Pertamina Marketing Operation Region II Sumbagsel, Rico Raspati dalam siaran pers, Rabu (30/3/2016), penurunan harga BBM dalam rangka penyesuaian terkait terus turunnya harga minyak dunia. 

Rico menjelaskan untuk BBM non subsidi seperti Pertalite turun 200 rupiah dari Rp 7.500 per liter menjadi Rp 7.300 per liter. 

Pertamax turun Rp 200 per liter dari Rp 8.400 menjadi Rp 8.200 per liter.

Pertamax Plus turun Rp 200 per liter dari Rp 8.900 per liter menjadi Rp 8.700 per liter.

Sementara Pertamina Dex turun Rp 200 dari Rp 9.000 menjadi Rp 8.800 per liter.

Solar Non Subsidi turun Rp 200 dari Rp 7.800 per liter menjadi Rp 7.600 per liter. (mk)