Inter Milan Kehilangan Akal Lawan Lazio

By ommed


nusakini.com - Simone Inzaghi mengakui Inter Milan "kehilangan akal" setelah beberapa kontroversi dalam kekalahan 3-1 dari Lazio dalam lanjutan Serie A Italia di Stadio Olimpico, Sabtu (16/10) WIB.

Nerazzurri harus merasakan kekalahan perdana mereka di Serie A musim 2021/22, dengan tim asuhan Inzaghi itu kalah di tangan klub pernah yang dia tukangi selama lima tahun.

Inter sempat unggul lebih dahulu lewat penalti Ivan Perisic pada menit ke-12, namun di babak kedua, Biancocelesti mampu menyamakan kedudukan, bahkan membalikkan keadaan menjadi 3-1, setelah Ciro Immobile (64'), Felipe Anderson (81'), dan Sergej Milinkovic-Savic (91') mencetak tiga gol untuk tim tuan rumah. 


"Ini adalah performa terbaik kami belakangan ini. Tim seperti kami ketika unggul 1-0 seharusnya tidak membuat banyak kesalahan saat mencoba mencetak gol kedua," ujar Inzaghi kepada DAZN.

"Kami kebobolan penalti melalui sundulan Patri, membiarkan Lazio membalasnya, kebobolan gol kedua yang aneh, dan kami kehilangan akal. Itu seharusnya tidak terjadi, karena wasit bisa membiarkan permainan terus berlanjut dan ada sepuluh menit plus penghentian, kami harus terus bermain."

"Gol ketiga adalah yang terburuk, karena kami tidak bertahan dengan baik dan beralih. Kami kehilangan fokus dan masih ada waktu untuk menebus gol kedua saat saat itu."

Inzaghi memuji kualitas permainan Lazio, tim yang sudah dikenalnya dengan sangat baik.


"Lazio memiliki kualitas. Anda tidak bisa memberi mereka kesempatan untuk kembali ke permainan. Kami telah melakukannya dengan snagat baik selama 60 menit, hampir tidak ada resiko, tapi membiarkan mereka kembali dan apa pun bisa terjadi. Sayangnya, kami membayar konsekuensi untuk itu," ujar Inzaghi lagi.

"Semua gol kebobolan kami seharusnya bisa dihindari. Kami setidaknya bisa pulang dengan membawa hasil imbang setelah tertinggal, tidak kehilangan akal seperti itu." tutupnya. (gi/om)