Kemenpar Bakal Bantu Rio Haryanto Rp.6 M
By Admin
nusakini.com - Jakarta - Kementerian Pariwisata (Kemenpar) bakal mengucurkan dana senilai Rp 6 miliar untuk Rio Haryanto yang berlaga di Formula 1 (F1) 2016. Hal itu diungkap ibunda Rio, Indah Pennywati."Saya sudah menerima pemberitahuan soal rencana pemberian bantuan oleh Kemenpar. Saya harus berembug terlebih dahulu dengan tim Manor Racing," ujar Penny, Jumat (25/3/2016)
Penny mengaku sebenarnya pihaknya berharap bantuan Kemenpar minimal sama dengan Pertamina.
Rio Haryanto harus menyetor dana senilai 15 juta euro atau setara Rp 222 miliar kepada Manor Racing supaya bisa membalap semusim penuh di F1 2016. Sejauh ini, pebalap berusia 23 tahun itu baru membayar senilai 5,25 juta euro, yang berasal dari manajemen Rio (3 juta euro) dan sisanya dari Pertamina.
Pertamina total mengucurkan dana senilai 5 juta euro atau setara Rp 74 miliar. Kekurangan dana senilai 2,75 juta euro bakal disetorkan Pertamina kepada Manor seusai balapan GP Shanghai, pada 17 April 2016. Dengan demikian, masih ada kekurangan dana sekitar 7 juta euro untuk dibayarkan ke Manor.
“Sebenarnya masih kurang 10 juta euro, karena dana 3 juta yang dari manajemen kami itu hasil pinjaman. Makanya kami berharap bantuan dari Kemenpar bisa lebih besar. Jadi soal dana dari Kemenpar ini akan kami bahas lagi dengan Manor,” beber Indah. (ab)