Kolombia Tembus Semifinal Lewat Adu Penalti
By Admin
nusakini.com-- Kolombia melangkah ke semifinal Copa America Centenario usai menang atas Peru lewat drama adu penalti, Sabtu (18/6). Kedua tim bermain imbang 0-0 selama 90 menit, sebelum Kolombia unggul 4-2 di adu penalti.
Setelah paruh pertama yang berakhir 0-0, Kolombia dan Peru kesulitan mengontrol permainan sepanjang awal babak kedua. Malah pelanggaran demi pelanggaran yang terjadi.
Peru mulai berani keluar menyerang lepas menit ke-60 lewat skema counter-attack cepat. Tetapi, tak ada satu pun peluang yang membahayakan gawang Kolombia.
10 menit akhir Kolombia terus mengurung pertahanan Peru dan memaksa sejumlah pemain bertahan lawan bekerja keras untuk menghentikan pergerakan mereka. Carlos Bacca dan James Rodriguez coba terus menyengat.
Di akhir pertandingan, Peru membuat peluang lewat sundulan Christian Ramos menyambut sepak pojok. Beruntung buat Kolombia, David Ospina sukses melakukan penyelamatan. Skor 0-0 bertahan dan laga berlanjut ke adu penalti.
Dalam drama tos-tosan, tiga penendang pertama dari Kolombia dan Peru berhasil melakukan tugasnya dengan baik. Namun, Miguel Trauco dan Christian Cueva yang menjadi dua penendang terakhir Peru gagal. Kolombia pun melaju ke semifinal dengan keunggulan 4-2. (v/ab)
Susunan Pemain:
Peru: Pedro Gallese; Aldo Corzo, Christian Ramos, Alberto Rodriguez, Miguel Trauco; Renato Tapia, Oscar Vilchez; Andy Polo (Benavente 81'), Christian Cueva, Edison Flores (Ruidiaz 77'); Paolo Guerrero
Kolombia: David Ospina; Santiago Arias, Cristian Zapata, Jeison Murillo, Farid Diaz; Carlos Sanchez, Daniel Torres (Cardona 80'); Juan Cuadrado, James Rodriguez, Edwin Cardona (Moreno 76'); Carlos Bacca