KorNas Ganjarist Gelar Pemotongan Hewan Kurban, Ini yang Diharapkan

By Admin


nusakini.com - Jakarta - Koordinator Nasional (KorNas) Ganjarist menggelar pemotongan hewan kurban, Minggu (10/7/2022). Kegiatan ini mengambil tema “berkurban, membangun semangat kerelawanan tanpa pamrih dan menginspirasi” dimaksudkan agar setiap relawan Ganjarist beserta sayap organisasinya mampu menjadikan dirinya sebagai seorang relawan yg berjuang tanpa pamrih dan selalu menjadi inspirasi dalam setiap langkahnya. 

Ini sejalan dengan figur yang didukung oleh Ganjarist, Ganjar Pranowo yang setiap langkahnya selalu menginspirasi.


Kegiatan kurban kali ini dilaksanakan di 4 (empat) tempat berbeda. Di Leuwiliang, Bogor. Kali Malang, Jakarta timur. Cakung, Jakarta timur dan di Serang, Banten.

Khusus untuk di daerah Leuwiliang, Bogor kegiatan kurban dilaksanakan sekaligus penyerahan SK Satrel Tugu Kujang. Sedangkan untuk Satrel Jakarta Timur 1 mendapatkan mandat dari KorNas Ganjarist untuk melaksanakan pemotongan hewan kurban yang melibatkan satuan relawan di wilayah Provinsi DKI Jakarta beserta sayap organisasi lainnya. 

Ketua panitia kurban Ganjarist Sudarma mengatakan hari raya Idul Adha ini menjadi momentum untuk menguatkan solidaritas sesama relawan. 

“Ini dijadikan momentum untuk menguatkan solidaritas antar sesama relawan dengan mengedepankan semangat berkorban tanpa pamrih dan menjadikan relawan Ganjarist sebagai figur yang selalu memberikan inspirasi bagi masyarakat”, ujarnya. 


Kegiatan ini juga melibatkan tokoh masyarakat Cakung. Ada 100 kantong daging diberikan kepada masyarakat sekitar yang setia menunggu sejak pemotongan hingga pembagian daging kurban. 


“Diharapkan dari kegiatan ini masyarakat semakin mengenal pak Ganjar Pranowo dan kiprah Ganjarist ditengah masyarakat”, pungkas Sudarma. (*)