Kosta Rika Taklukkan Kolombia 3-2
By Admin
nusakini.com---Keputusan pelatih Kolombia Jose Pekerman memainkan pemain pelapis jadi starter menghadapi Kosta Rika pada laga terakhir Grup A Copa America 2016 harus dibayar mahal. Kolombia harus takluk 2-3.
Kekalahan yang membuat mereka harus menghadapi juara Grup B, Brasil di perempat final. Juara Grup A sendiri diraih tuan rumah Amerika Serikat yang sebelumnya mengalahkan Paraguay 1-0. AS yang merauh poin sama dengan Kolombia unggul selisih gol.
Pada pertandingan ini, Kolombia tampil dengan skema 4-3-3. Trio Roger Martinez, Marlos Moreno, dan Dayro Moreno menjadi andalan di lini serang. Sementara itu, James Rodriguez yang pada pertandingan sebelumnya mengalami cedera bahu duduk di bangku cadangan.
Kosta Rika menggunakan formasi yang sudah jarang sekali digunakan pada era sepak bola modern, yakni 5-4-1. Pelatih Oscar Ramirez mengandalkan Johan Vargaz sebagai bomber solo di lini depan.
Pertandingan berjalan dengan tempo cepat sejak awal pertandingan. Kedua tim sama-sama mengusung pola permainan terbuka. Alhasil, jual-beli serangan menjadi hal yang tak terhindarkan.
Kosta Rika sukses mencetak gol pertamanya saat laga baru berusia dua menit. Menerima umpan jauh Celso Borges Mora, Johan Venegas melakukan gerakan memutar dan melepaskan tembakan kaki kanan ke pojok kiri gawang. 1-0 Kosta Rika unggul.
Kolombia hanya butuh waktu lima menit untuk membalas gol tersebut melalui aksi cemerlang Frank Fabra. Dia mengelabui tiga pemain bertahan Kosta Rika dan menaklukkan kiper Patrick Pemberton dengan tembakan kaki kanan ke pojok kiri gawang.
Akan tetapi, Frank Fabra justru melakukan kesalahan fatal pada menit ke-34. Umpan silang Venegas mengenai kaki Fabra dan bola meluncur masuk ke dalam gawang Kolombia. Kosta Rika menutup babak pertama dengan keunggulan 2-1.
Unggul 2-1 pada babak pertama membuat Kosta Rika tampil percaya diri pada babak kedua. Mereka mampu menambah keunggulan pada menit ke-58. Menerima umpan silang Oviedo, Venega melepaskan tembakan first time kaki kanan ke pojok kiri gawang.
Marlos Moreno membawa Kolombia memperkecil ketertinggalan pada menit ke-73. Menerima umpan Juan Cuadrado, tembakan kaki kanan Marlos Moreno menembus sisi kanan jala yang dijaga oleh Pemberton. Skor laga adalah 3-2, masih bagi keunggulan Kosta Rika.
Timnas Kolombia nyaris menyamakan kedudukan saat laga tinggal menyisakan waktu tiga menit lagi. Namun, tembakan kaki kanan Roger Martinez dari luar kotak penalti masih mampu ditepis oleh Pemberton. Skor 3-2 bagi keunggulan Kosta Rika bertahan hingga laga usai. (b/ab)
Susunan Pemain:
Kolombia (4-3-3):12-Robinson Zapatan; 3-Fernando Mina, 14-Felipe Aguilar (11-Juan Cuadrado 66'), 18-Frank Fabra, 15-John Medina; 6-Carlos Sanchez, 13-Sebastian Perez (10-James Rodriguez 46'), 5-Guillermo Celis; 9-Roger Martinez, 21-Marlos Moreno, 17-Dayro Moreno (8-Edwin Cardona 46').
Pelatih: Jose Pekerman
Kosta Rika (5-4-1): 18-Patrick Pemberton; 2-Johnny Acosta, 3-Francisco Calvo, 19-Kendall Watson, 22-Ronald Matarrita, 15-Jose Salvatierra (8-Brayn Oviedo 46'); 14-Randall Azofeifa, 5-Celso Borges (17-Yeltsin Tejeda 78), 10-Bryan Ruiz (12-Joel Campbell 79'), 7-Christian Bolanos; 11-Johan Vargaz.
Pelatih: Oscar Ramirez