Lingkungan Warga dan Lokasi Wisata di Pulau Seribu Kembali Disemprot Disinfektan

By Al


nusakini.com - Jakarta - Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkamat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, kembali melakukan penyemprotan cairan disinfektan terhadap rumah warga, homestay dan lingkungan di RW 03 Kelurahan Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan

" Penyemprotan ini menindaklanjuti permintaan kelurahan dan warga setempat untuk mengantisipasi penyebaran COVID-19,"

Kepala Sektor 8 Kepulauan Seribu Selatan Sudin Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Eko Mahendro mengatakan, pihaknya menerjunkan empat petugas yang dibantu petugas kesehatan untuk melakukan penyemprotan. 

"Penyemprotan ini menindaklanjuti permintaan kelurahan dan warga setempat untuk mengantisipasi penyebaran COVID-19," ujar Eko. 

Selain di Pulau Tidung kegiatan serupa juga dilakukan di lokasi wisata Pulau Pari dan Pulau Lancang.

Lurah Pulau Pari, Mahtum mengatakan, penyemprotan meliputi gazebo, warung, toilet, wahana permainan, perahu dan sarana umum lainnya. 

"Yang kita semprot seluruh sarpras yang ada di Pantai Pasir Perawan Pulau Pari dan area bukit pelangi Pulau Lancang," ungkapnya. 

Dia menegaskan, penyemprotan disinfektan di lokasi wisata dan areal publik serta sarana umum lainnya akan dilakukan secara berkala. 

"Bila perlu seminggu dua kali seperti yang telah direncanakan PMI Kepulauan Seribu," tandasnya.