Lomba Gebyar RPTRA Jakarta Utara Berlangsung Meriah

By Al


nusakini.com - Jakarta - Sebanyak 96 anak berpartisipasi di lomba Gebyar RPTRA tingkat Kota Jakarta Utara di RPTRA Rasela, Kelurahan Rawa Badak Selatan, Kecamatan Koja. Selain anak, kegiatan lomba juga melibatkan sebanyak 120 lansia dan pengelola RPTRA.

Sekretaris Kota (Sekko) Jakarta Utara, Desi Putra mengatakan, para juara lomba tingkat kota nanti akan mewakili ke lomba tingkat provinsi. Dia optimistis, wakil dari Jakarta Utara akan meraih hasil terbaik pada level provinsi nanti.  

“Upaya yang dilakukan yakni dengan gotong-royong bagaimana kita bisa selaras dalam rangka merebut gelar juara umum. Intinya adalah kekompakan,” katanya

Dijelaskan Desi, gotong-royong tersebut tak hanya kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat. Namun, perlu juga dukungan dari pelaku usaha. 

“Tahun 2016 dan 2017 Jakarta Utara menjadi juara tingkat provinsi dalam ajang ini. Tahun ini kita akan rebut kembali,” jelasnya.

Kepala Suku Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (Sudin PPAPP) Jakarta Utara, Joko Santoso menerangkan, lomba Gebyar RPTRA tingkat kota meliputi delapan jenis lomba, yakni lomba mewarnai kategori TK dan SD, lego TK dan SD, tari anak, senam Maumere lansia, cerdas cermat serta kinerja pengurus RPTRA. 

Sedangkan di gebyar RPTRA tingkat Provinsi DKI Jakarta akan melombakan sebanyak 10 lomba. Delapan lomba tingkat kota ditambah futsal kategori usia 6-13 tahun dan usia 14-16 tahun.

“Hari ini puncak acaranya di tingkat Kota Jakarta Utara," tandasnya.(pr/kj/al)