Makanan Favorit Presiden Jokowi, dari Seafood sampai Warteg

By Admin

nusakini.com--Saat jadi keynote speaker di acara seminar bertajuk, " Gaya Komunikasi Jokowi: Membangun Budaya Dialogis dalam Masyarakat Pluralis, " di Universitas Kristen Indonesia (UKI) di Jakarta. Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo banyak menutur kisah tentang sosok Presiden Jokowi, bosnya di kabinet. Kisah yang diberikan mantan Sekjen PDIP itu mulai dari makanan favorit Jokowi, sampai gaya kemimpinan mantan walikota Solo tersebut. 

Menurut Tjahjo, untuk urusan makanan, Presiden Jokowi bukanlah orang yang pilih-pilih tempat makanan. Makan di emperan, di warung kaki lima pun jadi. Jokowi bukanlah sosok pemimpin yang ribet.  

"Selama beliau jadi gubernur, sekarang jadi presiden, tempat makannya sama. Makan di istana pun yang sering beliau makan seperti dulu. Misal seafood di Kelapa Gading, warteg (warung Tegal) dekat UIN, atau sop kamping di kota," tutur Tjahjo di Jakarta, kemarin. 

Tidak hanya itu kata Tjahjo, jika makan itu disukai, Presiden Jokowi kerap minta dibungkuskan, untuk kemudian dibawa ke Istana. Menurut Tjahjo, itu menunjukan Presiden memang selalu apa adanya. Tidak pernah dibuat-buat. Tidak pernah memoles hanya sekedar ingin menampilkan pencitraan.(p/ab)