Menag: Doakan Tambahan Kuota Haji Terrealisasi Tahun Ini
By Admin
nusakini.com - Lampung - Masalah Kepastian apakah Indonesia akan memperoleh tambahan kuota haji sebanyak 10 ribu atau tidak, Menteri Agama (Menag) Lukman usai menghadiri Halaqah Pimpinan Pondok Pesantren se-Provinsi Lampung, Senin (18/04) mengatakan, bahwa sesuai keputusan Pemerintah Saudi, kuota haji tahun ini di setiap negara itu sama dengan tahun lalu. pemotongan kuota sebanyak 20% juga masih diberlakukan untuk semua negara. Karenanya kuota haji Indonesia sebesar 168.800, terdiri dari 155.200 kuota haji reguler dan 13.600 kuota haji khusus.
“Doakan saja mudah-mudahan bisa diwujudkan tahun ini", kata Lukman.
Lukman menjelaskan, soal tambahan kuota bagi Indonesia sebanyak 10 ribu jamaah, kami sudah meminta kepastiannya kepada Pemerintah Saudi Arabia saat melakukan kunjungan kerja ke Jeddah pertengahan Maret lalu.
“Menteri Urusan Haji Saudi mengatakan bahwa hal ini betul-betul menjadi perhatian Pemerintah Saudi yang terus dipertimbangkan. Pada saatnya nanti, Pemerintah Saudi akan menyampaikan secara resmi terkait hal ini,” jelas Lukman,
Lanjut Lukman, Bapak Presiden Jokowi saat melakukan kunjungan ke Saudi Arabia dan bertemu dengan Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud di Jeddah, pada pertengahan September tahun lalu, Raja Salman menyampaikan kepada Presiden Jokowi bahwa kuota jamaah haji Indonesia akan ditambah sebanyak 10 ribu.
Kemudian saat menerima Kunjungan Kehormatan dari Menteri Luar Negeri Kerajaan Arab Saudi Adel Bin Ahmed Al Jubeir, di tengah-tengah Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Luar Biasa (LB) ke-5 Organisasi Kerjasama Islam (OKI), di JCC Senayan, Jakarta, Senin (07/03), Presiden Joko Widodo meminta agar penambahan kuota haji bagi Indonesia dapat segera direalisasikan. (if/mk)