Mengenal Lebih Jauh Rachel Rebeka, Personal Trainer Urban Fitness Kendari

By Admin


KENDARI -- Bekerja sebagai Personal Trainer (PT) di Urban Fitness Kendari membuat Rachel Rebeka yang juga mantan Female Disc Jockey (FDJ) ini dituntut untuk memiliki badan yang ideal dan selalu dalam kondisi bugar saat melatih.

"Selain latihan saya juga menjaga pola makan dengan mengatur nutrisi dan kalori yang masuk ke dalam badan,"kata Rachel, Sabtu (6/7/2024). 

Saat ini menurutnya makin banyak orang yang peduli terhadap kesehatan. "Sekarang semakin banyak masyarakat dan orang-orang yang peduli terhadap kesehatan dan menurut saya itu sangat bagus karena pastinya yang akan mengambil manfaat adalah dirinya atau diri kita sendiri," imbuhnya. 

Menurutnya ada tantangan atau hal yang membuat orang sulit untuk memulai berolahraga, satu diantaranya membagi waktu untuk berolahraga.

"Tips dari saya untuk memotivasi memulai olahraga biasa sediakan baju olahraga yang kamu suka,dengan memakai baju olahraga atau yang bagus itu biasanya menaikan mood kita jauh lebih baik, selanjutnya mendengarkan musik yang kita suka, dan ketika kamu merasa males cobalah langsung datang ke tempat fitness latihan beban atau cardio biasanya di atas 30 menit hormon endorfin akan naik," lanjut Rachel. 

Sebagai PT, Rachel juga merasa dirinya perlu terus meningkatkan pengetahuan dengan mengikuti kursus kepelatihan.

"Dalam sehari saya bisa mengajar paling banyak 12 orang dengan target yang berbeda beda.Untuk itu saya perlu meningkatkan pengetahuan dengan mengambil beberapa sertifikasi yang di perlukan sebagai Personal Trainer," pungkanya. (jen)