Menkominfo: Sekretaris Perusahaan Harus Kuasai Media Sosial

By Admin

nusakini.com--Sekretaris perusahaan (corporate secretary/corsec) saat ini harus mengubah cara komunikasi, dari semula secara berkelompok menjadi komunikasi secara pribadi dengan memanfaatkan media sosial. “Dengan media sosial bisa dapat personal touch-nya apalagi pengambil keputusan adalah personal belum tentu group,” kata Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara dalam Forum Corsec Marcomm 2016 di Jakarta, Senin (23/5)

Oleh karena itu, Rudiantara menyatakan sekretaris perusahaan membutuhkan infrastruktur, kepiawaian dan mengikuti perubahan teknologi. Seorang sekretaris perusahaan dan komunikasi pemasaran, menurut Rudiantara, tidak boleh hanya menyiapkan sesuatu yang dilihat dari segi penjualan dari perusahaan saja tapi bagaimana melihat kanal distribusi dari media yang akan digunakan. 

“Sekarang komunikasi itu bisa dikatakan bukan lagi berdasarkan group namun sudah secara personal baik dari fungsi apapun atau pejabat apapun. Kemudian pertumbuhan itu akan lari ke media sosial. Maka kuasailah media sosial,” tambahnya. 

Bagi Rudiantara, sekretaris perusahaan mempunyai peran penting dan dapat mempengaruhi pertumbuhan perusahaan. Tak hanya itu, sekretaris perusahaan juga memiliki peran dalam menjaga reputasi perusahaan dan menjalin hubungan baik dengan para stakeholders. "Dibalik semua itu, sekretaris perusahaan juga ikut andil dalam pengambilan keputusan yang menyangkut masa depan perusahaan," jelasnya. 

Menteri Kominfo juga menilai peran komunikasi pemasaran (marketing communication) juga penting dalam perusahaan. Komunikasi pemasaran yang digunakan perusahaan sebagai sarana dalam upaya untuk menginformasikan, membujuk dan meningkatkan konsumen langsung atau tidak langsung tentang produk dan merek yang dijual perusahaan. 

Acara tahunan yang diselenggarakan Group Bisnis Indonesia itu ditujukan memberikan informasi terkini mengenai Integrated Media Solutions untuk meningkatkan profesionalisme para praktisi sekretaris perusahaan dan komunikasi pemasaran di Indonesia. Acara itu sekaligus juga sebagai ajang bagi perusahaan untuk memperkenalkan produk dan layanan secara langsung kepada para praktisi corsec dan marcomm. Pembicara dalam itu, antara lain Chairman Mataharimall.com Emirsyah Satar, Pakar Branding Subiakto Priosudarsono, VP Corcomm Telkomsel Adita Irawati, dan GM Pemasaran Bisnis Indonesia Adhitya Noviardi. (p/ab)