Menpar Launching Festival Kuliner Nusantara 2016
By Admin
nusakini.com - Jakarta - Salah satu kekuatan dari sebuah daerah atau tempat yang mampu menarik minat para pelancong, baik lokal maupun internasional mendatanginya adalah kekuatan kuliner tempat tersebut.
Untuk mendukung tersebut, Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya meluncurkan Festival Kuliner Nusantara (FKN) 2016 yang bertujuan untuk menjadikan kuliner sebagai Pesona Indonesia dan Wonderful Indonesia dalam rangka meningkatkan kunjungan wisatawan.
"Kuliner sangat berpengaruh bagi pariwisata. Karena 60 persen pariwisata ditunjang oleh industri kreatif," kata Menpar Arief Yahya dalam jumpa pers Launching Festival Kuliner Nusantara 2016 di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona Jakarta, Jumat (1/4/2016).
Dirinya menyambut baik diselenggarakannnya FKN 2016 tersebut. Kegiatan ini melibatkan stakeholder dari kalangan industri kuliner, pemerintah daerah di masing-masing provinsi di seluruh Indonesia, lembaga pendidikan kuliner, serta komunitas kuliner yang menggambarkan penta helix sebagai kekuatan pariwisata nasional.
Kegiatan yang diharapkan mampu menjadi penyumbang kunjungan wisatawan dengan target 12 juta wisman dan 260 juta wisnus di tahun 2016 ini akan diselenggarakan di Mall Artha Gading, Jakarta Utara pada 14-16 April 2016. (mk)