Pacu Kualitas Dosen, Politeknik Kementan Buat Standar Penulisan Jurnal Teknologi

By Admin

Penyusunan Standar Jurnal Teknologi BPPSDMP Kementan (Foto: Humas) 

nusakini.com - Kementerian Pertanian (Kementan) siap mengalihkan Sekolah Tinggi Penyuluhan Pertanian (STPP) yang ada di bawah kementerian tersebut menjadi lembaga pendidikan berbentuk politeknik . perubahan bentuk dari STPP menjadi politeknik tersebut merupakan pelaksanaan UU No 12 tahun 2014 yang mensyaratkan pendidikan tinggi dilakukan melalui tiga jenis yakni akademik, vokasi dan profesi. STPP diwajibkan menyelenggarakan pendidikan vokasi (kejuruan). Sedangkan Permendikbud no 95 tahun 2014 mengamanahkan pendidikan vokasi diselenggarakan perguruan tinggi yang berbentuk akademi atau politeknik . Oleh karena itu, Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian mengarahkan pengembangan kelembagaan STPP pada politeknik.

Untuk meningkatkan kualitas lembaga STPP dan Dosen STPP dibawah BPPSDMP menuju pembentukan politeknik. Pusat Pendidikan Pertanian merupakan salah satu esselon 2 dari BPPSDMP yang menangani Penddidikan pertanian lingkup Kementerian Pertanian saat ini sedang menyusun pedoman penulisan jurnal teknologi bagi para dosen STPP . Mewakili Kepala Pusat Pendidikan Pertanian, Kepala Bidang Program Kerjasama Dr. drh. Maya Purwanti, MS pada acara kegiatan Penyusunan Jurnal Teknologi di Bogor pada Selasa menyatakan bahwa “kita harus segera menyusun pedoman penulisan jurnal agar siapapun yang bertugas untuk mengelola jurnal akan lebih memahami dan untuk penyusunan pedoman jurnal baru dilakukan tahun ini karena sebelumnya STPP mengerjakan masing-masing dan ternyata hasil yang dicapai teknologi tidak seragam dan tertuang dengan baik. Semoga kedepannya jika pedoman penulisan jurnal teknologi ini sudah selesai dapat memudahkan dan melancarkan dalam penulisan Jurnal teknologi”

Untuk itu Pusat Pendidikan Pertanian mengadakan kegiatan Penyusunan Jurnal Teknologi yang dilaksanakan di Hotel Permata Bogor pada 19 sampai 21 September 2016. Peserta yang hadir adalah para penanggung jawab Jurnal Ilmial dari STPP Medan, STPP Magelang, STPP Yogyakarta, STPP Medan, STPP Gowa dan STPP Manokwari serta dihadiri oleh Mitra Bestari dan pimpinan maupun staf lingkup Pusat Pendidikan Pertanian. Dalam kesempatan ini salah satu peserta asal Manokwari Papua Barat yang menjabat sebagai dosen STPP Manokwari Benang Purwanto, SP, MP mengatakan “kegiatan pengenai penyusunan pembuatan jurnal teknologi ini sangat bermanfaat untuk kami para pengelola jurnal khususnya di STPP dan ini sangat berguna bagi redaksi dan bagi para penulis di civitas akademika karena dengan adanya pedoman ini harapan kita untuk dapat menghasilkan jurnal yang benar akan dapat kita tingkatkan”

Hadir sebagai narasumber dalam kegiatan ini adalah seorang Guru Besar dari Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta Prof. Ir. Edhi Martono, M.Sc, PhD . dalam kesempatannya berpesan bahwa “dengan kegiatan ini agar dijadikan ajang untuk bejajar bukan hanya untuk penulis tetapi pagi para pengasuh, redaktur dan sebagainya”

Jurnal Teknologi merupakan sarana diseminasi/penyebarluasan hasil penelitian yang dilakukan oleh peneliti baik dari SMK-PP maupun dari STPP. Para penulis berasal dari dosen, guru dan mahasiswa, siswa STPP dan SMK-PP yang berada dibawah binaan Pusat Pendidikan Pertanian. Saat ini, Pusat Pendidikan Pertanian belum memiliki Pedoman yang berisi tata aturan pengelolaan jurnal teknologi, sehingga Pusat Pendidikan Pertanian menyelenggarakan kegiatan Penyusunan Pedoman tata dan Pengelolaan Jurnal Teknologi dengan melibatkan Narasumber dan Mitra Bestari bertugas melakukan evaluasi terhadap artikel jurnal yang akan diterbitkan pada jurnal teknologi Pusat Pendidikan Pertanian.

Diharapkan dengan kegiatan pertemuan ini dapat tersosialisasinya tata aturan pengelolaan jurnal ilmiah, dapat tersusunnya pedoman tata aturan penulisan jurnal teknologi dan terevaluasinya makalah jurnal teknologi. (p/mk)