PEP Bandung Kembali Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru

By Abdi Satria


nusakini.com-Jakarta-Sejalan dengan arahan Presiden Joko Widodo untuk terus membangun Sumber Daya Manusia yang unggul, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) membuka kesempatan bagi para lulusan SMA/SMK/sederajat untuk bergabung menjadi mahasiswa Politeknik Energi dan Pertambangan (PEP) Bandung, pendidikan vokasi yang didirikan untuk memenuhi kebutuhan tenaga kerja terampil dan siap kerja di subsektor mineral dan batubara. 

PEP Bandung akan kembali membuka pendaftaran mahasiswa baru Tahun Akademik 2020/2021 dengan tiga program studi yaitu Program Studi Teknologi Geologi, Program Studi Teknologi Pertambangan, dan Program Studi Teknologi Metalurgi yang akan buka pada 30 Maret hingga 24 April 2020 melalui website pepbandung.ac.id, terdiri dari jalur umum, jalur industri/perusahaan, dan jalur Pemda. 

"Ini kesempatan yang bagus. PEP Bandung tidak hanya mencetak SDM unggul yang siap kerja, namun juga berperan aktif dalam kegiatan pemberdayaan masyarakat, dimana anak-anak di sekitar tambang pun diberikan beasiswa dari perusahaan tambang, untuk meningkatkan kualitas anak daerah," ujar Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publikdan Kerja Sama (KLIK) Agung Pribadi di Jakarta, Senin kemarin (30/3). 

Agung menjelaskan 3 program studi yang dibuka pada tahun ajaran ini yaitu Teknik Geologi, Teknologi Pertambangan dan Teknologi Metalurgi. Sistem pembelajaran yang diberikan 80% praktikum dan 20% kuliah. Peserta didik juga berkesempatan magang di industri pertambanan selama 1 tahun. Dengan demikian mahasiswa/mahasiswi memiliki pengetahuan yang komprehensif antara teori yang diberikan selama kuliah dan di dunia kerja sesungguhnya. 

Tak hanya itu, PEP Bandung juga membantu anak sekitar tambang dan pekerja tambang meningkatkan kualitas dan skill-nya melalui program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) perusahaan. PEP Bandung bersinergi dengan perusahaan tambang untuk memberikan sekolah gratis di PEP Bandung dan tentunya dapat bekerja langsung di perusahaan tersebut saat lulus kuliah. 

Pada tahun pertama, PEP Bandung telah bekerja sama dengan tiga perusahaan yaitu PT. Pamapersada Nusantara, PT. Bukit Asam, Tbk, dan PT. Ganda Alam Makmur dengan memberikan beasiswa kuliah sebagai berikut: 

PT. Pamapersada Nusantara (2 orang), terdiri dari 1 orang Program Studi Teknologi Geologi dan 1 orang Teknologi Pertambangan yang merupakan anak sekitar area tambang yang terseleksi, berasal dari Kab. Kutai Kartanegara dan Kabupaten Muara Enim. 

PT. Bukit Asam, Tbk sebanyak 7 orang di Program Studi Teknologi Pertambangan yang merupakan karyawan di perusahaan tersebut dan berasal dari Kabupaten Muara Enim.

PT. Ganda Alam Makmur (2 orang) di Program Studi Teknologi Pertambangan yang merupakan anak sekitar area tambang yang terseleksi, berasal dari Kab. Kutai Timur. (p/ab)