PIPO Gelar Makassar Education Expo

By Ahmad Rajendra


Nusakini.com--Makassar --Mengakhiri maret 2019, Phinisi Point hadirkan event bergengsi yang mengusung konsep edukasi dengan berbagai kegiatan kreatif. Mengusung tema “Makassar Edu Expo” , kegiatan tersebut berlangsung 21 – 24 Maret 2019 di Upper Ground Atrium London Phinisi Point, Jl Metro Tanjung Bunga No.2 Makassar.

GM Phinisi Point, Anggraini menyampaikan, Makassar Edu Expo diselenggarakan sekaligus untuk memperkenalkan berbagai pilihan universitas kepada siswa siswi, khususnya yang akan melanjutkan pendidikan ke bangku kuliah. Ada 4 universitas yang bergabung dalam event ini, yakni Sekolah Tinggi Pariwisata Makassar, Stimik Kharisma, Polinas LP3I dan BP2IP Barombong. 

Agar tepat sasaran, event ini juga menghadirkan berbagai pilihan tempat kursus, khususnya bimbingan belajar seperti, Jilc, Eureka English Edu, English First dan Amsterdam Institute Karebosi Junction. Selain itu, beberapa sekolah ternama juga turut serta meramaikan Makassar Edu Expo, diantaranya Kids Stars, Metro School, dan Little Jack. 

Beberapa booth pendukung lainnya juga dihadirkan dalam event ini, seperti TNI Angkatan Darat dengan konsep menarik yang berpusat di Atrium Netral Phinisi Point, Gramedia, Pegadaian, Hinet, dan Yamaha Music. 

 “ Kami ingin siswa siswi yang baru lulus dan ingin melanjutkan pendidikan ke bangku kuliah bisa mengetahui sejak awal jurusan dan minat yang tepat untuk dirinya. Jadi, tak perlu jauh-jauh dan panas-panasan, cukup ke phinisi point semua kebutuhan seputar pendidikan bisa didapatkan,” kata Anggraini dalam opening Makassar Edu Expo, Kamis (21/3/2019)

Sementara itu, PIC Makassar Edu Expo, Wingky Wahyudi megungkapkan, ada empat kegiatan yang digelar dalam event ini. Yakni, Be The One atau lomba rangking 1, Lomba Mewarnai, Workshop Menulis dari penulis buku Rizal Rais, Digital Art Video Mapping oleh bon Fire Creative Complekxs berkolaborasi dengan Ariel Computer, serta Workshop Pendidikan yang akan dibawakan langsung oleh founder sejumlah sekolah di Kota Makassar. 

“ Event ini dibuat dengan konsep yang betul-betul bisa menarik perhatian masyarakat, khususnya bagi mereka yang ingin mendapatkan ilmu dan mencari info seputar pendidikan,” kata Wingky.

Marcom & PR SPV Phinisi Point, Wiwik Amaluddin menyampaikan, melalui event Makassar Edu Expo pertumbuhan pengunjung Phinisi Point ditargetkan tumbuh 30 – 70 persen, dengan kisaran 5000 – 8000 pengunjung setiap harinya. 

“ Kami optimis target tersebut bisa tercapai, Karena event ini sangat pas untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang saat ini dalam tahap ujian baik untuk sekolah menengah atas maupun sekolah menengah pertama. Ditambah lagi dengan hadirnya kegiatan menarik setiap harinya,"tutupnya.(R/Rajendra)