Polres Palopo Rutin Gelar Pembinaan Rohani dan Mental untuk Personilnya

By Admin


nusakini.com - Palopo - Personil Kepolisian Resor Palopo melaksanakan kegiatan pembinaan rohani dan mental (Binrohtal) rutin setiap hari Kamis setelah Apel pagi. Pembinaan rohani dan mental (Binrohtal) sebagai wadah unuk membentuk karakter Polri menjadi lebih humanis, sehingga Citra Kepolisian di mata masyarakat di pandang lebih baik, Kamis (27/01/22).

Sebagai Penceramah adalah Kyai Amril Akmal SPdI., M.H, dengan Tema takharah (bersuci) dalam melaksanakan Sholat.

Kegiatan pembinaan rohani dan mental ini di laksanakan di Masjid Hidayatul Ikhlas Polres Palopo. Kegiatan di ikuti oleh para Kabag, Kasat, Kapolsek, para perwira, staf, serta seluruh personil Polres Palopo.

Tujuan kegiatan ini yaitu meningkatkan karakter anggota polri khususnya anggota personil Polres Palopo menjadi lebih Humanis dan juga meningkatkan kualitas keimanan dan ketakwaan mkepada Tuhan YME, yang mana dengan di adakan kegiatan ini maka moral serta kelakuan yang buruk bisa menjadi lebih baik.

Dalam Ceramah Islamiyahnya, Kyai Amril Akmal SPdI., M.H mengungkapkan “Thaharah adalah kegiatan bersuci yang harus dilakukan oleh setiap umat islam, saat melakukan hal-hal tertentu, seperti sama halnya dengan melaksanakan shalat dan tawaf, Sedangkan bersuci dari hadas dapat dilakukan dengan cara berwudhu, mandi dan tayamum, serta mandi," ujarnya

menanamkan sikap hidup bersih pada umumnya dari Firman Allah SWT. dalam Q.S. Al Baqarah ayat 222 yang mengartikan “Sesungguhnya Allah mencintai orang-orang yang bertaubat dan orang orang yang suci (bersih dari kotoran jasmani maupun rohani. Telah dijelaskan sebelumnya bahwa Allah menyayangi orang-orang yang beribadah dan bertaubat dari kesalahan serta kepada mereka yang selalu menjaga kebersihan” Jelasnya.

Ditempat terpisah Kapolres palopo AKBP H. Muh. Yusuf Usman SH., SIK., MT menjelaskan bahwa “Keterkaitan Tharah (Besuci) dalam kehidupan POLRI bermakna kita harus selalu hidup dengan Bersih yaitu transparan, dan bebas dari Korupsi, Kolusi, Nepotisme (KKN)” ungkapnya

“Selain itu Polri terkhusus Personil Polres Palopo harus memberikan pelayanan terhadap masyarakat secara arif dan berwibawa, sehingga dapat dipercaya oleh masyarakat Kota Palopo” tambahnya. (Hd)