Ramadhan Berkah, Relawan UQ Sukriansyah Bagi Takjil Ramadhan Di Sejumlah Titik Kota Makassar
Nusakini.com--Makassar--Meriahkan semarak Ramadhan, Sejumlah Relawan UQ Sukriansyah membagikan takjil secara Gratis di sejumlah titik di kota Makassar.
Terdapat beberapa titik yang menjadi tempat bagi takjil para relawan, diantaranya Relawan Muda di depan Pasar Jalan Cendrawasih, Haji Bau dan di Kerung kerung, Relawan Sahabatna di depan Mall Nipah Jalan Urip Sumiharjo dan Lampu Merah Panakukang Mas, dan Relawan Emak Emak For UQ.
Menurut koordianator Relawan Muda UQ Sukriansyah manyampaikan bahwa ada tiga relawan yang kebetulan membagikan takjil pada hari ini yaitu Relawan Muda UQ, Sahabatna UQ Sukriansyah dan Relawan Emmak - Emmak For UQ.
"Kegiatan ini dilakukan untuk berbagi dan memanfaatkan bulan ramadhan yang penuh berkah." Ujar Muhammad Kurniawan dari Relawan Muda UQ Sukriansyah, Jumat (24/5/2019).
Ada ratusan paket takjil yang dibagi pengendara mobil, motor, pedagang dan Tukang Bevak untuk bekal berbuka puasa di jalanan. Ratusan Takjil tersebut merupakan bantuan patungan para relawan.
"Ratusan Takjil ini sumbangan dan patungan dari teman teman relawan, selain berbagi berkah ramadhan juga untuk memperkenalkan bakal Calon walikota Makassar Sukriansyah S Latief yang akan berlangsung tahun depan" Lanjut Kurniawan
Kurniawan menambahkan bahwa Hampir setiap minggu ada relawan yang membagikan takjil kepada masyarakat,
"Giat meraih berkah pada bulan Ramadhan ini patut disukuri oleh segenap Relawan, Fungsi silaturahmi dan kebersamaan lebih ditekankan dalam agenda tersebut." Tutup Kurniawan.
Selain membagikan takjil, relawan juga membagikan kopiah berlogo UQ sebagai Bakal Calon Walikota Sukriansyah S Latief.(R/Rajendra)