Rentetan Hasil Buruk, Iwan Setiawan Dilepas Persela Lamongan

By ommed


nusakini.com - Pengabdian Iwan Setiawan bersama Persela Lamongan untuk Liga 1 2021/22 sudah selesai. Manajemen Laskar Joko Tingkir, mendepak sosok berusia 63 tahun tersebut dari kursi pelatih.

Keputusan tersebut diambil akibat rentetan hasil buruk yang didapatkan Persela. Pertandingan kontra TIRA Persikabo, menjadi terakhir untuk Iwan, mengomandoi Gian Zola dan kawan-kawan.

Dalam pertandingan tersebut Persela takluk dari TIRA Persikabo dengan skor 4-2. Kekalahan itu merupakan yang keempat secara beruntun didapatkan klub kesayangan warga Lamongan ini.


Selain itu, dalam 14 pertandingan yang dimainkan, Persela cuma mampu meraih tiga kemenangan. Lalu delapan laga berakhir dengan kekalahan, dan tiga kali menelan imbang.

Alhasil, Persela harus puas menduduki peringkat 15 atau satu strip dari zona degradasi. Klub yang identik dengan warna biru langit tersebut mengoleksi 12 poin.

"Persela Lamongan dapat mengonfirmasi bahwa Iwan dan asisten telah meninggalkan perannya sebagai pelatih di Persela Lamongan. Terima kasih untuk semuanya coach," demikian pernyataan Persela, dalam akun Instagram resminya.


Iwan merupakan pelatih kedelapan yang lengser dari jabatannya. Sebelumnya ada Mario Gomez, Joko Susilo, Hendri Susilo, Rahmad Darmawan, Jacksen F Tiago, Igor Kriushenko, dan Milomir Seslija.

Fakta tersebut membuktikan sengitnya persaingan di Liga 1 2021/22. Klub tidak segan untuk memecat pelatih yang dinilai gagal mengangkat performa anak asuhnya. (gi/om)