Satpol PP Jaga 145 Rumah Pompa Selama 24 Jam

By Admin

nusakini.com--Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta menyiagakan sejumlah personel selama 24 jam di 145 rumah pompa yang tersebar di Ibukota. 

Kepala Satpol PP DKI Jakarta, Yani Wahyu Purwoko mengatakan, selain ditugaskan di lokasi-lokasi banjir, para personelnya juga disiagakan di 145 rumah pompa selama musim hujan ini. 

"Penjagaan dilakukan agar rumah-rumah pompa ini berfungsi dengan baik," ujarnya, Rabu (7/2). 

Yani menuturkan, di masing-masing rumah pompa, personel Satpol PP disiagakan minimal dua orang. Mereka ditugaskan siaga selama 24 jam di rumah pompa dengan sistem shift. 

"Jadi 24 jam full kita jaga. Personel wajib melaporkan ke dinas terkait jika ada kendala di rumah pompa," tandasnya. (p/ab)