Sergio Ramos Ingin Membawa Real Madrid Cetak Rekor di Liga Champions

By Admin

nusakini.com--Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, bertekad mempertahankan gelar Liga Champions yang diraih pada musim lalu. Ia mengaku ingin mengantarkan Los Merengues membuat rekor dengan meraih empat gelar secara beruntun. 

"Liga Champions selalu jadi kompetisi yang spesial dan tahun lalu kami bisa mempertahankannya lagi. Mengapa tidak meraih gelar keempat secara beruntun?," ujar Ramos.

Real Madrid berada satu grup dengan AS Roma, CSKA Moskow, dan Viktoria Plzen di Grup G Liga Champions 2018-2019. Skuat asuhan Julen Lopetegui diperkirakan tidak akan kesulitan melewati adangan ketiga tim tersebut.

Hasil undian juga menempatkan Juventus yang merupakan juara Serie A musim lalu berada dalam satu grup dengan tim raksasa Inggris, Manchester United di Grup H. Selain kedua tim itu, Grup H juga dihuni Valencia, dan Young Boys.

Pertemuan Juventus melawan Manchester United akan menjadi reuni bagi Cristiano Ronaldo. Bomber berusia 33 tahun yang diboyong dengan transfer 100 juta euro dari Real Madrid akan bertemu kembali dengan klub yang membesarkan namanya.

Persaingan seru untuk lolos ke fase gugur juga akan terjadi di Grup B dan C. Grup B berisikan Barcelona, Tottenham Hotspur, PSV Eindhoven, dan Inter Milan, sedangkan Grup C ditempati Paris Saint-Germain, Napoli, Liverpool, dan Crvena Zvezda.

Manchester City dan Bayern Munchen berada di grup yang relatif mudah. The Citizens berada satu grup dengan Shakhtar Donetsk, Lyon, dan Hoffenheim di Grup F.

Sementara itu, Bayern diperkirakan tidak akan kesulitan untuk mengamankan satu tiket lolos ke 16 besar dari Grup E karena hanya akan bertemu Benfica, Ajax Amsterdam, dan AEK Athens.

Laga fase grup Liga Champions 2018-2019 akan menggunakan format kandang dan tandang yang akan berlangsung dari 18 September hingga 12 Desember 2018. Adapun, partai final akan berlangsung di Stadion Wanda Metropolitano, 1 Juni 2019. (b/ab)