Sudin Bina Marga Jaksel Siagakan Rumah Pompa di Tujuh Jalan Underpass
By Al
nusakini.com - Jakarta - Sudin Bina Marga Jakarta Selatan telah mensiagakan tujuh rumah pompa untuk mengatasi genangan pada jalur underpass, saat musim penghujan.
Kasudin Bina Marga Jakarta Selatan, Heru Suwondo mengatakan, pihaknya secara rutin melakukan pengecekan dan perawatan terhadap sarana pendukung tujuh rumah pompa tersebut agar dapat berfungsi dengan baik.
"Saat ini semuanya berfungsi dengan baik, setiap ada kerusakan minor langsung kami perbaiki," ujarnya
Diungkapkan Heru, tujuh rumah pompa itu tersebar di jalan underpass Kuningan, Mampang , Kartini (Point Square), Kebayoran Lama, Bungur, Trunojoyo dan Manggarai.
"Genset di rumah pompa juga berfungsi baik, jika listrik mati genset langsung menyala," bebernya.
Selain itu, lanjut Heru, pihaknya juga rutin membersihkan sampah di kolam penampungan sementara agar tidak terhisap mesin pompa sebelum air dialirkan ke kali terdekat.
"Empat petugas secara bergantian berjaga di rumah pompa untuk memastikan kawasan underpass tidak tergenang," tandasnya.