Temui Blogger Surabaya, Menkominfo Minta Produksi Konten Positif

By Admin

Foto/Kominfo  

nusakini.com - Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara mendorong para blogger untuk memproduksi konten positif di dunia maya. "Caranya melawan konten negatif yaitu dengan memperbanyak konten positif di dunia internet," katanya dalam Temu Blogger Surabaya di Surabaya, Jawa Timur, Rabu (24/05/2017) lalu.

Dalam pertemuan dalam dengan blogger dari Surabaya, Malang dan Madura, Menteri Rudiantara meminta partisipasi blogger untuk mendukung sosialisasi kebijakan pemerintah. "Blogger dapat membantu pemerintah menyosialisasikan kebijakan pemerintah, terutama dengan upaya untuk mengatasi konten negatif di dunia internet," paparnya seperti dilansir dari laman resmi Kementerian Kominikasi dan Informatika.

Menteri Kominfo menyontohkan dalam waktu dekat yang bisa dikerjakan secara kolaborasi berkaitan dengan kebijakan pemerintah menjelang bula Ramadhan. "Pemerintah minta bantuan agar blogger juga menceritakan persiapan bulan Ramadhan oleh pemerintah," katanya.

Sebelumnya, Menteri Kominfo menyatakan jelang Ramadhan dan Lebaran tahun ini, pemerintah secara berkala akan menyampaikan informasi kepada masyarakat mengenai berbagai sektor.  "Sekali sampai dengan seminggu menjelang Lebaran menteri-menteri akan menyampaikan informasinya seperti ini. Bukan hanya masalah transportasinya tapi juga dari sisi kesiapan inventori logistik dan harga pangan," jelas Menkominfo  usai Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Angkutan Lebaran Terpadu Tahun 2017/1438 H di Gedung Kementerian Perhubungan, Jakarta Pusat, Selasa (23/5/2017). 

Menurut Menteri Rudiantara, konferensi pers akan dijadwalkan selama Ramadan sampai menjelang Lebaran pada tanggal 28 Mei, 2 Juni, 5 Juni, 12 Juni. "Kalau bicara tentang pangan, nanti Menteri Perdagangan dan Menteri Pertanian. Ini kebetulan sekarang bicara mengenai masalah pergerakan orang. Karena diperkirakan Lebaran ini ada 19 juta orang bergerak mudik," paparnya. (p/mr)