Wali Kota Jaksel Panen Pakcoi Hasil Pertanian Perkotaan

By Abdi Satria


nusakini.com-Jakarta-Wali Kota Jakarta Selatan, Marullah Matali memimpin langsung panen pakcoi hasil penerapan pertanian perkotaan (urban farming) di halaman Kantor Wali Kota Jakarta Selatan. 

Marullah mengatakan, pertanian perkotaan tersebut dilakukan oleh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Selatan. "Alhamdulillah, kita berhasil memanen 10 kilogram pakcoi," ujarnya, Rabu (26/6). 

Ia mengungkapkan, pertanian perkotaan menjadi salah satu upaya untuk mewujudkan ketahanan pangan serta agar masyarakat menerapkan polah hidup sehat dengan mengonsumsi sayuran organik. 

"Bertani ini juga menjadi hobi positif, merawat dan melihat tanaman bisa menambah serta memicu kesehatan jiwa maupun pengendalian emosi," ungkapnya. (p/ab)