Wapres: Kedamaian Mempunyai Tujuan Kesejahteraan

nusakini,com--Sebagai bangsa yang besar kita harus bangga kepada bangsa kita, kita berbeda beda tapi satu. Kita jalankan itu dengan harmonis di negeri yang besar ini. Kita berada di sini di tengah – tengah masyarakat yang beragama. Sebagai umat beragama, kita tetap memelihara candi Borobudur ini dengan baik oleh seluruh masyarakat tanpa memandang agamanya.

Begitu juga agama agama, agama Islam menghormati agama lain, juga Katolik, Kristen, Hindu, Buddha, dan Konghucu juga menghormati agamanya, sehingga kita hidup berbahagia dalam persatuan kita. Demikian disampaikan Wakil Presiden Jusuf Kalla, pada saat Dharmasanti Waisak Nasional yang diselenggarakan di Candi Borobudur, Magelang, Sabtu (21/5)

“Semua itu harus kita jaga oleh kita sebagai bangsa yang besar ini, karena kedamaian mempunyai tujuan kesejahteraan bagi kita semuanya, kesejahteraan semuanya dibina dengan sebaik- baiknya, dijalankan sebaik-baiknya dengan bekerja yang baik penuh kejujuran dan tentu menjaga kehormatan bangsa secara keseluruhan,” kata Wakil Presiden Jusuf Kalla.  

Dikatakan Jusuf Kalla, Islam menyampaikan salam, Assalamualaikum yang artinya keselamatan bagi kita semua, Kristen menyampaikan syalom juga keselamatan, Hindu menyampaikan om swastiastu juga keselamatan. 

“Tentu Namobudaya juga mendoakan keselamatan kita semua. Artinya kita disini mengharapkan dan mendoakan persaudaraan itu,” ucap Wakil Presiden Jusuf Kalla. 

Menurut JK, panggilan akrab Wapres, kita mengalami masa – masa di mana membutuhkan kerjasama yang kuat di antara kita semuanya. Pada dewasa ini, di dunia ini, ujar JK, banyak masalah, baik itu konflik, ekonomi dan masalah kesejahteraan , sehingga di situlah persatuan harus lebih kita tingkatkan.   

“Dan hanya persatuan yang kuat ditengah masayarakat apa pun agamanya, akan menjadi tonggak penting kemajuan bangsa ini,” terang JK.  

Wakil Presiden Jususf Kalla mengatakan kita semua mengetahui bahwa kita berada di lingkungan Candi Borobudur, yang menjadi suatu warisan nasional kita, yang menjadi kebanggaan semua bangsa ini yang dipelihara oleh semua kita disini. Maka, semua ini menjadi makna dari sebuah kehormatan kepada kita semua.  

“Karena itu maka disamping kita saling menghormati tentu adalah tujuan bersama memberikan kemakmuran, keadlian bangsa ini,” papar JK.   

Hadir pada acara Dharmasanti Waisak Nasional Tahun 2560 BE/20016, Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, Menpan RB Yudi Chrisnandi, Gubernur Jawa Tengah, Dirjen Bimas Buddha Dasikin dan Ketua Umum Hartati Murdaya.(p/ab)