Warga Malbar Berharap, BLT Tak Dijadikan Alat Kampanye Pilkades
By Admin
nusakini.com - Malangke Barat - Pemerintah pusat mulai menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kompensasi kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM).
Adapun di Kecamatan Malangke Barat (Malbar), Kabupaten Luwu Utara, Sulsel, sebanyak 1.790 warga akan mendapat dana bantuan tersebut yang tersebar di 13 Desa.
Penyalurannya ini tersebar diberbagai titik seperti di kantor Camat Malbar, Kantor Desa Baku-Baku, kantor Desa Waetuo dan kantor Desa Arusu.
Sementara dua Desa yakni Pombakka dan Limbong Wara belum ditentukan titik penyalurannya.
Salah satu warga yang enggan disebut namanya berharap bantuan ini tepat sasaran.
Diketahui pada pilkades serentak di Lutra 28 September 2022 mendatang, di Kecamatan Malbar ada 5 Desa yang akan mengadakan Pilkades, yakni Desa Pao, Waelawi, Wara, Kalitata dan pombakka.
"Semoga tidak dijadikan bahan kampanye di daerah yang akan mengadakan perhelatan Pilkades," jelas salah satu warga yang dikonfirmasi, Senin (12/9/2022).
Lanjutnya, mengajak semua masyarakat ikut mengawasi penyaluran ini agar tepat sasaran dan tidak di jadikan kampanye menjelang Pilkades serentak. [ip]