Core Team WCD Sulsel Temui Kadis DPLH dan Paparkan Konsep
Nusakini.com--Makassar--Leader World Clean up Day (WCD) Provinsi Sulawesi Selatan bersama Core team, temui Kepala Dinas Pengelolaan Lingkungan Hidup (DPLH) Provinsi di Kantornya, jalan Urip Sumaharjo, Panaikang, Kecamatan Panakkukang, Kota Makassar, Senin (07/09/2020).
Leader WCD Sulsel, Fina Irnawati mengutarakan bahwa kehadirannya bersama tim untuk menyampaikan konsep WCD,
“Surat dari tim itu sudah masuk beberapa hari lalu, yang dilengkapi dengan laporan data tahun lalu. Mulai dari data jumlah relawan yang terlibat di 24 kabupaten/kota, jumlah sampah dan titik petapelaksanaan WCD, “ tutur Fina
Lebih kanjut mengatakan bahwa tahun ini karena pandemi sehingga menggunakan dua konsep,
“Konsep pertama, kita tetap melakukan aksi bersih-bersih di tempat terbuka hanya saja berbeda dari tahun sebelumnya, karena kita batasi jumlah relawan yang ikut ke lapangan menghidari kerumunan berlebih. Konsep kedua itu tidak ada batasan karena masing-masing relawan melakukan aksi di lingkungan sekitarnya atau di rumah sendiri,” jelas Fina
Hal menarik aksi WCD tidak hanya melakukan aksi bersih-bersih,
“WCD ini bagaimana kita saling mengedukasi, membangun kesadaran bersama terhadap lingkungan, dan WCD kali ini ada edukasi memilah sampah, membedakan antara organik dan anorganik,” terang Rahima Rahman Tim WCD Sulsel
“Kehadiran kita disetiap tahunnya itu kami harapkan menjadi motivasi bersama menjaga lingkungan, yang tidak sekedar momentum. Terbukti tahun 2019 ada 234 titik lokasi yang dijangkau dengan ratusan relawan setiap titik, data ini yang menyatakan bahwa gotong royong besar-besaran dilakukan masyarakat. Semangat gotong royong ini yang terus kami pupuk sebagai upaya menyelamatkan lingkungan,” tutup Ima.(rilis)