GoFood Luncurkan Inovasi Menu Hemat Pesan Makanan Lebih Ekonomis dan Praktis

By Ahmad Rajendra


Nusakini.com--Makassar--Layanan pesan-antar makanan online terkemuka di Asia Tenggara GoFood kembali menghadirkan inovasi terbaru bagi pelanggan melalui program Menu Hemat On The Go Meals oleh GoFood. Inovasi yang hadir di Makassar ini menjadi jawaban atas kebutuhan pelanggan yang ingin menikmati beragam kuliner pilihan dengan harga yang bersahabat serta porsi yang praktis.

Selama pandemi, terjadi perubahan kebiasaan para pelanggan layanan pesan-antar makanan GoFood untuk mendapatkan makanan yang lebih ekonomis dan praktis. Berdasarkan data riset e-conomy SEA 20211, terbatasnya kegiatan fisik di luar selama pandemi berdampak pada meningkatnya penggunaan layanan digital masyarakat Indonesia, hingga rata-rata 3,6 kali lipat. Inovasi ini merupakan terobosan GoFood untuk menjawab perubahan gaya hidup masyarakat yang kian mengandalkan layanan pesan-antar makanan, terutama di tengah pandemi dan pasca-pandemi, untuk memenuhi kebutuhan kuliner mereka sehari-hari.

District Head Gojek Sulawesi Adwin Pratama Anas mengatakan, “Sebagai layanan pesan-antar makanan andalan masyarakat kota Makassar, kami berharap program Menu Hemat On The Go Meals ini dapat memberikan opsi yang lebih ekonomis bagi pelanggan setia GoFood. Program ini menghadirkan pilihan makanan dalam porsi yang lebih personal dengan harga yang ekonomis.Cara pesannya juga praktis,pelanggan GoFood dapat memilih menu hemat sesuai dengan kebutuhan di setiap pemesanan yang tersedia di banner menu saat menggunakan layanan GoFood”.

Selain keuntungan bagi para pelanggan, hadirnya Menu Hemat ini diharapkan dapat turut mendorong potensi permintaan terhadap orderan mitra driver dan juga mitra UMKM kuliner, khususnya UMKM dikota Makassar.

Sejak diluncurkan pada pertengahan September lalu, Menu Hemat On The Go Meals mendapatkan animo positif dari pelanggan setia GoFood, terlihat dari tren peningkatan jumlah orderan semenjak pertama kali diluncurkan. “Tentunya harapan kami selain pelanggan dapat menikmati menu pilihan dan favorit masyarakat Makassar, Dengan program ini juga bisa berdampak positif tidak hanya bagi mitra UMKM kami namun juga jumlah orderan bagi mitra driver kami” lanjut Adwin.

Andriyanto Swary, mitra usaha GoFood sejak tahun 2019 sekaligus pemilik kedai Mie Anto,menyampaikan apresiasi terhadap inovasi yang Gojek lakukan untuk terus membantu UMKM menjaga keberlangsungan bisnisnya di tengah kondisi pasca pandemi seperti ini. “Tentunya kami sangat mengapresiasi program Menu Hemat On The Go Meals dari GoFood ini. Sejak mengikuti program ini, jumlah pemesanan di warung kami terlihat meningkat terutama di jam makan siang, mungkin banyak dari karyawan kantor dan ibu rumah tangga yang memesan apa lagi harga yang ditawarkan sangat hemat. Biasanya porsi mie kering itu di pesan saat jam makan malam untuk disantap bersama keluarga namun kini sudah dapat dipesan dengan porsi personal apalagi dengan harga 20rb-an sudah bisa makan kenyang.Kami berharap program seperti ini bisa terus berlanjut sehingga banyak pelanggan setia

GoFood Makassar dapat merasakan manfaatnya juga pendapatan restoran bisa berdampak positif.”

“Hadirnya Menu Hemat On The Go Meals ini diharapkan dapat memberikan alternatif untuk para pelanggan menikmati kuliner favoritnya di GoFood dan menjadi salah satu wujud pemahaman kami atas kebutuhan pelanggan yang ingin menikmati kuliner dengan harga yang lebih terjangkau di layanan GoFood. Kami berharap pelanggan setia GoFood dapat menyambut baik serta UMKM dan mitra driver di Makassar khususnya dapat merasakan manfaat yang baik,” tutup Adwin.(rilis)