PDM, PCM dan STKIP Muhammadiyah Barru Salurkan Bantuan Buat Korban Gempa Sulbar

By Abdi Satria


nusakini.com-Barru--Keluarga besar Muhammadiyah Kabupaten Barru menunjukkan kepedulian terhadap sesama yang terdampak bencana gempa di Sulawesi Barat. Pada Senin (25/1), bertempat di Pos koordinasi dan penyaluran bantuan Muhammadiyah se Indonesia di Kecamatan Ulumanda, Majene, Sulbar, mereka menyalurkan bantuan yang sangat diperlukan para korban, berupa kebutuhan sehari-hari seperti air mineral, mie instan, beras, susu, uang dan lain-lain.

Bantuan ini adalah hasil donasi yang diinsiasi oleh Pimpinan Daerah, Pimpinan Cabang dan Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu pendidikan (STKIP) Muhammadiyah Barru. 

"Semoga bantuan ini dapat meringankan beban bagi mereka yang terdampak bencana gempa di Sulbar beberapa waktu lalu," ujar Dr. Andi Fiptar Abdi Alam, M.Si, Pimpinan Daerah Muhammadiyah Barru yang juga menjabat sebagai Ketua STKIP Muhammadiyah Barru ketika dihubungi Nusakini.com, Rabu (27/1).

Andi Fiptar bersama salah satu Pimpinan Cabang Muhammadiyah Kecamatan Tanete Riaja, H. Kahar berkesempatan langsung menyerahkan bantuan tersebut."Kami berterima kasih kepada semua pihak yang menunjukkan empati yang dalam buat sesama kita yang terdampak bencana," lanjut Andi Fiptar.

Menurut Andi Fiptar, penyerahan bantuan ini merupakan bagian dari program sosial kepengurusannya. Selanjutnya PDM Kabupaten Barru terus memperkuat organisasi dengan kegiatan-kegiatan sosial yang bermanfaat. "Karena sebaik-baiknya manusia adalah mereka yang bermanfaat bagi sesama," terang Andi Fiptar. (ab)