Sambut Hari Perempuan, KP Gelar Aksi Damai Depan Istana Negara
By Admin
JAKARTA - Direktur Kapal Perempuan, Misiyah mengungkapkan
pihaknya beserta 400 orang lainnya akan menggelar aksi damai pada perimgatan
hari perempuan internasional, Selasa besok (8/3/2016). Mereka akan berjalan
kaki mulai dari depan Gedung Indosat menuju ke Istana Negara.
Sebelum
ke istana, mereka juga menyambangi sejumlah kementerian yang berkaitan
dengan perempuan.
"Isu
utama aksi kami adalah soal ketimpangan dalam perlakuan negara terhadap kaum
perempuan," ujar Misiyah.
Menurut
Misiyah, berdasarkan catatannya 77 persen kue pembangunan di Indonesia
dinikmati oleh 10 persen orang terkaya di Indonesia. Sedangkan 23 persen
sisanya diperebutkan oleh lebih dari 200 juta penduduk.
Menurutnya,
ketimpangan kemiskinan yang dialami perempuan jauh lebih besar daripada
laki-laki. Sebab, ada kesenjangan dalam penghasilan. “Dengan beban kerja yang
sama, tak jarang penghasilan perempuan lebih kecil,” ujarnya.
Di samping ketimpangan ekonomi, produk hukum banyak yang tidak berpihak ke perempuan. Diantaranya, Undang-Undang tentang penghapusan kekerasan seksual terhadap perempuan, perlindungan pekerja rumah tangga, hingga penghapusan dan penghentian perkawinan anak. (ab)