Sir Alex Ferguson Akui Cegah Cristiano Ronaldo Gabung Manchester City

By ommed


nusakini.com - Sir Alex Ferguson mengungkapkan perannya dalam memastikan Cristiano Ronaldo tidak bergabung dengan Manchester City dan pulang ke Manchester United.

Ronaldo melakoni debut keduanya bagi Setan Merah di Old Trafford pada Sabtu (11/9) kemarin dan mencetak dua gol yang membantu United menang 4-1 atas Newcastle United di Liga Primer Inggris.

Berbicara kepada Viaplay sebelum pertandingan digelar, Ferguson mengatakan dirinya turut andil dalam kepulangan Ronaldo ke United karena tidak ingin melihat bekas anak asuhnya tersebut bermain untuk rival, City.


"Saya senang sama seperti yang lain, ada antusiasme sepanjang hari kemarin dan saat bagun pada pagi hari. Saya berbicara untuk semua suporter - ini adalah hari yang hebat bagi Manchester United," kata Fergie.

"Banyak orang memainkan peran mereka [dalam membawa Ronaldo kembali] dan saya berkontribusi mengetahui bahwa Cristiano benar-benar mau datang ke sini dan itu penting. Rupanya hal tersebut berjalan dengan sangat baik."

"Saya tidak akan mengatakan itu [proses transfernya] emosional tapi membuat saya antusias dan lega karena saya tidak dapat membayangkan ia bermain untuk Man City, saya pikir siapa pun juga tidak bisa membayangkan itu."

"Itulah mengapa kami [United] mengambil langkah untuk memastikan ia datang ke sini dan klub kemudian menanggapinya dengan sangat baik dan saya berbicara dengan keluarga Glazers [pemilik United]."


"Saya pikir Cristiano akan memberi dampak pada para pemain muda khususnya, ia punya pengalaman untuk menghadapi situasi seperti itu."

Ronaldo menghabiskan enam musim di Old Trafford antara 2003 dan 2009. Selama di United, ia sukses memenangkan delapan trofi bergengsi dan mencetak 118 gol.

Sang superstar Portugal mulanya nyaris pindah ke City pada bursa akhir bursa transfer musim panas tahun ini, namun tiba-tiba menandatangani kontrak dua tahun dengan United yang menebusnya dari Juventus. (gi/om)