Tatap Musim Baru, Thiago Silva: Chelsea Pasti Juara Liga Primer!

By ommed


nusakini.com - Thiago Silva menegaskan bahwa Chelsea bakal menjadi salah satu penantang gelar untuk Liga Primer 2022/23. Musim lalu, The Blues gagal memanaskan perebutan gelar setelah finis di urutan ketiga tertinggal jauh dari Manchester City dan Liverpool.

Pemain internasional Brasil itu mengklaim bahwa Chelsea akan tetap menjadi salah satu tim kuat meski pun kehilangan dua bek Antonio Rudiger dan Andreas Christensen.

Hingga kini, The Blues telah menggaet dua pemain yakni Kalidou Koulibaly dan Raheem Sterling dan sepertinya masih akan terus berburu pemain untuk menambah kekuatan mereka.


"Kami harus melakukan hal-hal dengan baik sekarang selama satu pekan sebelum dimulainya Liga Primer," ujar Silva dikutip dari laman resmi klub.

"Saya pikir kami belum mencapai 100 persen, tapi kami harus bekerja keras dan harus melakukan dengan baik pekan ini untuk siap menghadapi hari Sabtu (vs Everton)."

"[Tujuan kami adalah] untuk memenangkan Liga Primer. Ini liga yang sangat sulit untuk dimainkan, tapi saya pikir itu masih mungkin."

Kedatangan Koulibaly di Stamford Bridge jelas membuat lini belakang Chelsea tidak goyah setelah kepergian Rudiger dan Christensen.

Dan Silva sedikit memberikan penilaian kepada bek asal Senegal tersebut, mengatakan: " [Bergabungnya Koulibaly] itu sangat bagus."

"Dia adalah pemain dengan banyak pengalaman. Dia bermain di sepakbola Italia, yang bagi saya adalah sekolah pertahanan terbaik yang bisa Anda dapatkan."

"Dia siap untuk ide-ide kami. Dia bermain selama 70 menit, dan pada hari Sabtu dia akan siap bermain penuh selama 90 menit." (gi/om)