Penyerahan Penghargaan Top 40 Awali PKN Gerakan Nasional Revolusi Mental di Solo
By Admin
nusakini.com-- Penyerahan penghargaan kepada Top 40 Inovasi Pelayanan Publik 2017 di Stadion Manahan, Solo pada Jumat, (25/08) mengawali Pekan Kerja Nasional (PKN) Gerakan Revolusi Mental. Penyerahan dilakukan oleh Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani yang didampingi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Asman Abnur dan Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo.
Acara tersebut juga dihadiri Menko Polhukam Wiranto dan Menko Perekonomian Darmin Nasution, dan sejumlah Menteri Kabinet Kerja penerima penghargaan Top 40 Inovasi Pelayanan Publik 2017. Sebut saja Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya, dan Menteri Kesehatan Nila Moelok.
Penerima penghargaan juga meliputi sejumlah Gubernur, Bupati dan walikota. Sebut saja Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang sekaligus sebagai tuan rumah, Gubernur Jatim Soekarwo, Gubernur Kalimantan Barat Cornelis, Gubernur DKI Jakarta Djarot Saeful Hidayat.
Acara dimeriahkan dengan penampilan tarian massal oleh yang diikuti sekirar 5000 penari, marching band. Selian itu, PKN GRM juga diisi dengan Pameran invasi pelayanan publik yang menampilkan inovasi terbaik dari berbagai instansi pemerintah dan BUMN. PKN Gerakan Revolusi Mental dilanjutkan Sabtu dengan agenda Rembuk Nasional serta gelar budaya pada Minggu (278).
Menko PMK Puan Maharani mengatakan, pihaknya berterimakasih kepada seluruh jajaran aparatur negara, mulai dari lurah, kepala desa, TNI, Polri, dan semua pihak yang telah berkomitmen untuk melaksanakan Gerakan Nasional Revolusi Mental.
"Acara ini menjadi momentum penting dalam mewujudkan Gerakan Nasional Revolusi Mental, yang sebenarnya sudah banyak kita lakukan di berbagai daerah," ujarnya. Ia berharap, melalui PKN Gerakan Revolusi mental di Surakarta ini, diharapkan bisa semakin massif, sehingga Indonesia semakin maju. Salah satu wujud Gerakan itu adalah inovasi pelayanan publik, yang dilakukan oleh berbagai instansi pemerintah baik pusat maupun daerah.
Top 40 Inovasi Pelayanan Publik 2017 ini merupakan penyaringan dari 3.054 inovator yang menyampaikan inovasinya ke Kementerian PANRB. Setelah diseleksi, muncul Top 99, kemudian menjadi Top 40. Kompetisi ini merupakan kali ketiga sejak kompetisi yang digelar sejak tahun 2014. (p/ab)